jalan yang terbuka
:abmi handayani dan dalih sembiring
aku rindu bau perjalanan
aspal panas yang diterpa terik mentari
bau terbakar
nafas
wangi kulit dan matahari
udara yang menggila
jalan-jalan yang tercetak oleh semesta di kepala
adakah arus itu mengalir membawa kita bertiga?
aku melihat anakku berlari
dengan tawanya yang khas
matanya yang terbuka lebar
aku semakin tahu bahwa kami akan baik-baik saja
terimakasih atas kehadiran kalian berdua
sesama pasangan jiwa
dalam kehidupan yang kesekian
dan yang ke depan
dengan kalian
aku tahu aku tak akan lagi terhenti
tak akan lagi menangis tanpa arti
pelukan dan kata-kata
subuh dan rokok-rokok kretek
selalu saling menguatkan
dalam senyum
tawa dan canda
yang menggila
di teras rumah kita
aku akan selalu menyimpan kalian dalam bahagia
*terharu*
wolfie:) love ya